- Home
- /
- Produk
- /
- General Parts
- /
- Bushing
Detail Produk
Bushing Boxer OsanO SBR
Deskripsi Produk
Bushing Boxer OsanO SBR merupakan komponen yang digunakan untuk mengurangi gesekan dan menyerap getaran antara dua bagian yang bergerak dalam mesin atau peralatan. Bushing Boxer OsanO SBR digunakan dalam berbagai aplikasi yang memerlukan peredaman getaran, penyerapan kejut, dan pengurangan gesekan.
Bushing ini terbuat dari bahan SBR (Styrene Butadiene Rubber) yang memiliki ketahanan baik terhadap abrasi (pengikisan), tahan terhadap oli dan bahan bakar, serta harga yang lebih ekonomis.
Bushing Traktor OsanO NR
Deskripsi Produk
Bushing Traktor OsanO NR adalah komponen yang digunakan untuk mengurangi gesekan dan menyerap getaran antara dua bagian yang bergerak dalam mesin atau peralatan, seperti traktor. Bushing Traktor OsanO NR memungkinan digunakan dalam berbagai aplikasi pada traktor, seperti pada suspensi, pengurangan getaran, dan peredaman kejut.
Bushing ini terbuat dari bahan NR (Natural Rubber), yang juga dikenal sebagai karet alam. NR memiliki sifat elastis yang baik, yang memungkinkan bushing untuk menyerap getaran dan kejut dengan efektif, sehingga meningkatkan kenyamanan pengguna dan menjaga integritas struktural traktor. Selain itu, NR juga memiliki ketahanan yang cukup baik terhadap abrasi (pengikisan), tahan terhadap cuaca dan paparan elemen eksternal, sehingga membuat bushing lebih tahan lama.
Sering Ditanyakan...
Apa yang dimaksud dengan bushing?
Bushing adalah komponen mekanis yang digunakan dalam berbagai aplikasi untuk mengurangi gesekan antara dua bagian bergerak atau menghubungkan dua bagian yang berbeda dalam suatu sistem.
Bushing terbuat dari bahan apa?
Bushing dapat terbuat dari berbagai jenis bahan, bahan material pembuat bushing yang paling umum digunakan untuk membuat bushing meliputi baja, besi tuang, bronze, bahan komposit, karet, dan teflon(PTFE). Pada produk ini, bushing terbuat dari bahan karet.
Produk Lainnya…