- Home
- /
- Produk
- /
- Rubber Automotive Accessories
- /
- Rubber Car Door
Detail Produk
Car Door Stopper

Deskripsi Produk
Car Door Stopper adalah perangkat dari bahan karet yang digunakan untuk mencegah pintu mobil tertutup dengan keras atau terlalu lebar, dan juga untuk menghindari agar pintu tidak mengenai objek atau dinding di sekitarnya. Sehingga dapat membantu menjaga pintu mobil tetap aman, menghindari kerusakan, dan meningkatkan keselamatan dan kenyamanan saat menggunakan kendaraan.
Car Door Stopper melindungi pintu kendaraan dari benturan, goresan, dan kerusakan yang tidak diinginkan seperti kerusakan pada pintu mobil akibat terbuka terlalu lebar dan membenturkan pintu ke tembok atau kendaraan lain. Pemasangan Car Door Stopper juga sangat mudah, cukup pasang pada pintu mobil saja. Dengan menggunakan bahan material karet, Car Door Stopper akan tahan lama.
Ukuran
26 x 14 x 9 mm
Berat
42 gram
Satuan
Set (10 buah)
Warna
⚫ Hitam

Rubber Door Car Protector

Deskripsi Produk
Rubber Door Car Protector adalah perangkat yang digunakan untuk melindungi pintu mobil dari goresan, tumbukan, dan kerusakan lain yang mungkin terjadi saat membuka atau menutup pintu. Umumnya dipasang di tepi pintu mobil, terutama di tempat-tempat di mana pintu berpotensi bersentuhan dengan benda lain seperti dinding, tiang parkir, atau kendaraan lain.
Rubber Door Car Protector melindungi gagang pintu kendaraan dari goresan, benturan, dan kerusakan. Dengan menggunakan material karet, Rubber Door Car Protectors akan tahan lama dan dapat bertahan dalam berbagai kondisi cuaca. Selain itu, pemasangan yang cukup mudah, hanya dengan menempelkan pada pintu kendaraan.
Ukuran
116 x 14 x 10 mm
Berat
77.2 gram
Satuan
Set (4 buah)
Warna
⚫ Hitam
⚪ Abu-Abu
🟤 Coklat

Sering Ditanyakan...
Apa gunanya pintu mobil?
Pintu mobil merupakan bagian penting dari kendaraan itu sendiri. Pintu mobil digunakan sebagai akses masuk dan keluar dari kendaraan, keamanan tambahan bagi pengemudi dan penumpang, dan memberikan privasi kepada pengemudi dan penumpang.
Apa saja yang ada di pintu mobil?
Pintu mobil memiliki sejumlah komponen dan fitur yang berfungsi sebagai pengaman pengemudi dan penumpang. Beberapa komponen umum yang dapat ditemukan di pintu mobil meliputi pengunci pintu, jendela, kaca spion, handle pintu, karet pintu, airbag pintu, kunci dan remote.
Apa itu lock mobil?
Lock mobil adalah sistem yang digunakan untuk mengunci dan membuka pintu kendaraan. Tujuan utama dari lock mobil adalah untuk melindungi kendaraan dan isinya dari pencurian atau akses yang tidak sah. Selain itu, lock mobil juga menjaga keselamatan pengemudi dan penumpang selama perjalanan.
Kenapa pintu mobil bisa terkunci sendiri?
Pintu mobil bisa terkunci sendiri dalam beberapa situasi seperti engsel pintu yang turun atau karena bantuan fitur kunci otomatis yang tersedia di banyak kendaraan modern.
Produk Lainnya…

Mud Guard

Rubber Motorcycle Spring Buffer

Rubber Hand Grip
